Peluang Usaha Mi Goreng Yang Menjanjikan

By | 10/12/2016

Usaha MI Goreng

Mi goreng merupakan makanan yang popular, digemari dan sangat cocok bagi anda yg sedang mencari peluang usaha, tidah hanya di negri ini, tetapi juga di Malaysia dan singapura. Mi goreng terbuat dari mi kuning yang di goreng dengan sedikit minyak dan di tambah bawang putih, bawang merah, udang serta daging ayam atau sapi, irisan bakso, cabai, sayuran, tomat, telur ayam, dan acar. Jenis makanan ini begitu sangat popular dan dapat ditemui di mana-mana di negri ini, mulai dari pedagang pinggir jalan ( kaki lima ) sampai restoran mewah sekalipun. Bahkan, mi goreng juga dapat di temukan di warung mamak di Malaysia dan singapura. Versi mi instan dari mi goreng juga sangat popular.

peluang-usaha-mi-goreng

Sejarah masakan mi berasal dari chow mein, Tiongkok, dan masuk ke Indonesia karena di bawa oleh para pendatang tiongkok. Di jepang, juga ada yang mirip dengan jenis makanan ini yaitu, yakisoba. Namun, saat ini, mi sudah sedemikian rupa terintegrasi ke dalam seni kuliner Indonesia. Salah satu contohnya ialah mi goreng dengan membubuhkan kecap manis sebagai bahan penting. Untuk menyusuaikan dengan masyarakat Indonesia yang kebanyakan adalah muslim, mi goreng juga tidak menggunakan daging babi dan lemak babi.

PELUANG USAHA MI GORENG

Di kota-kota besar di negri ini, banyak sekali kita jumpai pedagang-pedagang kaki lima yang menjajakan mi goreng. Bahkan, ada yang bersekala lebih besar lagi, seperti di kafe dan restoran besar. para pencari peluang usaha banyak yang memilih usaha mi goreng karena jenis makanan ini termasuk yang di gemari masyarakat. Apalagi, jika disajikan dengan aneka bumbu dan campuran yang sesuai maka kenikmatan mi goreng ini akan semakin terasa. Di samping berjualan mi goreng, biasanya orang juga berjualan yang lainnya yang sejenis, misalnya nasi goreng. Jadi, jenis makanan ini bisa di padukan dengan jenis jualan yang lain, sehingga menambah lengkap menu jualannya.

CARA MEMBUAT MI GORENG

Bagaimana cara membuat mi goreng? Sebenarnya sangat sederhana dan mudah. Siapa saja bisa melakukannya, asalkan tahu bagaimana cara menggoreng. Sebelum menggoreng, terlebih dahulu sediakan bahan-bahan berikut ini:

  • 250 gram mi basah, seduh air panas agar tidak terlalu berminyak, segera tiriskan. Atau, 150 gram mi kering seduh air mendidih hingga lunak,
  • 100 gram taoge dibuang akarnya dan ditiriskan,
  • 2 lembar daun kol, buang tulang daunya, iris selebar ½ cm,
  • 2 batang daun bawang,
  • Iris halus 1 batang seledri,
  • Iris halus 1 – 2 sendok makan bawang goreng
  • 100 gram udang kupas,
  • 150 gram daging, rebus, potong dadu (1 cm) atau daging ayam goreng yang di cabik-cabik,
  • 2 – 3 sendok makan kecap manis,
  • 150 cc kaldu,
  • ½ sendok makan minyak untuk menumis.

Selain itu, sediakan aneka bumbu yang di haluskan seperti:

  • 3 buah kemiri goreng / sangria,
  • 3 buah bawang putih,
  • 1 sendok the merica bulat, serta,
  • ½ sendok the garam.

Setelah bahan-bahan tersebut tersedia dengan baik, maka langkah selanjutnya adalah meracik atau mengolah semua bumbu tersebut. Pertama, tumislah bumbu halus sampai kuning, masukan daging dan udang, aduk sampai udang tersebut berubah warna. Setelah itu tuangkan kaldu lalu biarkan sampai mendidih dan masukan kecap, kol, mi, dan daun bawang. Kemudian masukan taoge dan seledri, aduk sampai seluruhnya matang dan kaldu habis. Barulah diangkat dan mi goreng siap untuk dihidangkan.

usaha-mi-goreng

SIMULASI USAHA MI GORENG

– Omzet per hari
( 45 porsi x Rp 6.000,00) Rp 270.000,00
– Omzet per Bulan
( 35 gelas es x Rp 3.000,00) Rp 105.000,00

TOTAL Rp 375.000,00

D. KEUNTUNGAN
– Laba bersih per hari
= Rp 375.000,00 – Rp 295.000
= Rp 80.000,00
– Laba per bulan
= Rp 80.000,00 x 30
= Rp 2.400.000,00

Dan Bagi anda yang sedang mencari peluang usaha franchise silahkan kunjungi halaman kami Pemahaman Bisnis Franchise

Untuk Update Produk Setiap Harinya, Silahkan JOIN WHATSAPP GROUP : KLIK DISINI YA